Senin, 29 Juni 2020

Gaya Hidup Sehat Agar Terhindar dari Penyakit Cacingan

Juni 29, 2020 20

   


    Masih dalam masa pendemi seperti ini membuat saya dan keluarga merasa bosan berada dirumah terus menerus, walaupun di kotaku sudah tidak diberlakukan PSBB (Pembatasan Sosial Bersekala Besar), saya lebih memilih untuk tidak keluar rumah jika tidak perlu, karena menurut saya walaupun sudah tidak PSBB dan berlakunya New Normal masih membuat khawatir, disela kekhawatiran karena pandemi seperti ini saya lebih memilih untuk dirumah dan menjaga gaya hidup yang sehat.

     Gaya hidup yang sehat adalah menjaga tubuh agar tetap sehat, mengkonsumsi makanan bergizi, olahraga secara rutin dan istirahat yang cukup. Gaya hidup yang sehat memang berat saya lakukan dari biasanya sebelum pandemi ke pandemi seperti ini. Saya cenderung malas berolah raga, dan cuci tangan secara teratur, jika saya tidak menerapkan gaya hidup yang sehat pada saat pandemi seperti ini, saya rasa akan rentan terhadap penyakit, tidak hanya untuk saya, melaikan untuk anak dan anggota keluaga saya.

     Gaya hidup saya sekeluarga yang paling utama adalah mengkonsumsi makanan bergizi, rajin cuci tangan, dan menerapkan pola hidup yang bersih agar terhindar dari penyakit, dan selain mencegah covid19, salah satu penyakit bisa terhindar dengan menerapkan gaya hidup yang sehat adalah penyakit cacingan.

    Penyakit cacingan ini memang terdengar remeh namun sangat mudah sekali penularannya. Penyakit cacingan mudah menular melalaui kulit, cacing acaris lumbricoides atau dikenal dengan cacing gelang, cacing gelang tergolong sebagai salah satu cacing yang di tularkan lewat tanah, saat telut cacing menempel pada tanah dan menempel di tangan manusia, dan tertelan maka secara tidak langsung orang tersebut akan terinfeksi oleh cacing gelang. Jadi semua orang punya kemungkinan yang sama untuk menjadi pembawa penyakit cacingan.


    Beberapa gejala yang perlu kita perhatikan saat anak dan keluarga mengalami cacingan

  • Anak atau anggota keluarga merasa lemas
  • Sering Mengantuk
  • Wajah anak atau anggota keluarga telihat pucat
  • Perut Kembung hingga membesar
  • Diare
  • Merasa Mual dan Muntah

    Pencegaan dan upaya agar anak dan keluarga tidak mengalami infeksi  cacingan sudah saya lakukan, termasuk memberikan obat cacing secara rutin 6 bulan sekali, Obat cacing yang saya pilih untuk keluarga adalah Konvermexobat cacing keluarga.



    Obat cacing Konvermex menghancurkan cacing di tubuh yang di sebabkan oleh parasit saluran pecernaan, baik tunggal maupun campuran, obat cacing Konvermex dapat mengatasi Cacing kermi (Enterobious vermicularis), cacing gelang (Ascaris Lumbricoides), cacing tambang (Ancylostoma duodenale), cacing tambah (Necator americanus), cacing Trichostrongylus colubriformis dan Orientalis. 

Konvermex Anak

    Obat cacing dari Konvermex tidak dapat dikonsumsi anak usia 2 tahun ke bawah dan juga ibu hamil, jadi untuk ibu hamil dan juga anak usia di bawah 2 tahun disarankan tidak minum obat cacing terlebih dahulu.

Konvermex Dewasa

   Konvermex obat cacing pilihan yang tepat untuk mencegah dan mengobati infeksi cacingan. Setiap tablet Konvermex mengandung pirantel pamoat yang setara dengan pyrantel base 250 mg. Obat cacing ini hadir dalam 4 varian, yakni Konvermex 250 tablet, Konvermex 250 suspensi rasa vanilla latte obat cacing untuk dewasa, Sedangkan Konvermex 125 tablet, dan Konvermex 125 suspensi rasa jeruk obat cacing untuk anak.

    Jadi perlu kita waspadai infeksi cacingan pada anak dan keluarga ya, yuk kita jaga kebersihan dan juga kesehatan keluarga, karena semua orang berpotensi terkena dan menularkan cacingan. Agar terhindar dari infeksi cacingan, jangan lupa saling mengingatkan untuk rutin meminum Konvermex obat cacing selama 6 bulan sekali, agar terhindar dari infeksi cacingan, mencegah akan lebih baik dari pada mengobati. Jangan lupa baca aturan pakai dan jumlah takaran sekali minum yang tertera pada kemasan. Ayo saling jaga!






Rabu, 24 Juni 2020

[Review] Kleveru Organics Sea Buckthon Cleansing Gel

Juni 24, 2020 21
    Hola Beauty, kembali lagi aku mau menulis review jujur aku mengenai Skin Care lagi, dan kali ini aku sangat excited banget soalnya ini pertama kalinya aku dapet skin care organik yang non SLS, dan bahan yang digunakan tuh oragnik seperti yang sering aku bahas dengan kakakku, so langsung aja apaan sih produknya.



    Kali ini aku dapat produk Cleansing Gel dari Kleveru Organics, Nama Cleansing Gel ini adalah SEA BUCKTHON CLEANSING GEL diklaim sebagai pembersih wajah yang aman untuk semua jenis kulit dengan pH kulit (5.2 - 5.5), Cleansing yang dapat membersihkan secara menyeluruh tanpa membuat kulit wajah kesat dengan kandungan Sea Backthon, Tidak menggunakan pewarna, pewangi, SLS/SLES, alkohol, paraben, mineral oil, ethanol. 

    Sebelum bahas lebih lanjut kenali dulu apa sih itu SEA BUCKTHON dan apa aja sih manfaatnya, Sea Buckthon merupakan tanaman yang memiliki nilai ekonomi yang tumbuh didaerah pegunungan Cina dan Rusia, dan tanaman ini tumbuh secara alami ditanah berpasir dengan ketinggian kurang lebih 1.200-4.500 meter. Sea Buckthon memiliki banyak mangfaat untuk mengobati radang sendi, borok usus, asam urat, dan juga ruam kulit. Sea Buckthon dapat diolah menjadi teh dan bermanfaat sebagai sumber vitamin, antioksidan, menurunkan kolestrol, dan dapat meningkatkan imunitas tubuh. 

    Buah Sea Buckthon sendiri juga bisa diolah menjadi jus, jelly, saus, dan dapat digunakan untuk mencegak infeksi, meningkat pengelihatan, dan masih banyak lagi manfaat lainnya dari Sea Buckthon. Lalu apa manfaat Sea Buckthon didunia kecantikan.

    Sea Buckthon memiliki banyak sekali manfaat didunia kecantikan salah satunya adalah mengatasi jerawat, meregenari sel-sel kulit, menjaga kulit tetap elastis, melembabkan kulit, menyembuhkan luka bakar pada kulit, dan masih banyak manfaat lainnya. Nah gimana manfaatnya banyak banget kan, yuk langsung kita bahas SEA BUCKTHON CLEANSING GEL KLEVERU.

  • Packing

    Packing-nya simpel banget seperti cleansing gel pada umumnya, hanya di segel dengan plastik, dikemas dengan tube berwarna orange, dan kemasan berwarna putih, tubenya mudah dibuka, hanya saja jika mengelurkan isinya agak ditekan biar keluar si-cleansing gel-nya.

  • Tekstur

    Tekturnya gel berwarna bening agak kekuninga, seperti klaimnya tidak mengandung pewarna, jadi cleansing gel-nya tidak ada warnanya, atau biasanya cleansing gel berwarna putih, kalau ini bening agak kekuningan, dan tidak beraroma saat gelnya di keluarkan, seperti klaimnya bahwa tidak mengandung pewangi. Saat dibuihkan dengan air tidak mengeluarkan banyak busa, jadi karena tidak mengandung SLS/SLES busa yang dikeluarkan tidaklah banyak hanya sedikit



  • Review

    Jadi aku udah cobain Cleansing gel ini hampir dua minggu, dan kalau dilihat hasilnya lumayan membantu kulit wajahku yang kering, aku suka karena produk ini bener-bener organik dan juga tanpa SLS. Cleansing gel ini sesuai dengan klaimnya tidak membuat muka menjadi keset atau ketarik, dapat memudarkan bekas jerawat, dan sesuai klaimnya juga tidak mengandung pewangi, pewarna dan SLS. Jadi buat yang suka Cleansing gel yang ber-aroma ini kurang cocok karena cleansing gel ini bener-bener gak ber-aroma. Dan buat yang suka busanya banyak cleansing gel ini tidak banyak mengandung busa karena sesuai dengan klaimnya tidak mengandung SLS. Kalau aku memang suka dengan produk yang tidak banyak mengandung SLS, karena kalau mengandung SLS biasanya bikin muka ketarik dan kering dan aku juga gak suka yang terlalu ber-aroma karena sangat mengganggu.

    Hasil dari pemakaian Cleansing gel ini amembuat kulit bener-bener lembab meskipun tanpa pelembab, dan karena aku beruntusan, cleansing gel ini lumayan dapat memudarkan beruntusankan, jadi beberapa beruntusan di jidat jadi lebih kering dengan capat. Ini tuh rekomendasi banget buat orang-orang yang suka pakai produk hanya 1 aja gak bertumpuk-tumpuk

  • Kesimpulan
  1. Membersihkan wajah secara menyeluruh tanpa membuat kulit wajah keset
  2. Dapat memudarkan jerawat/beruntusan
  3. Kulit wajah tanpak lebih lembab
  4. Cocok untuk semua tipe kulit
  5. Kemasan Travel Friendly
  6. Harga terjangkau

  • Pembelian
            Harga Satu Set : IDR 77.000
            Website: Kleveru.co.id
            Online Store: Shopee, Tokopedia, Blibli, Sociolla, Zalora, Lunadorii
            Instagram: @Kleveruorganics




Selasa, 16 Juni 2020

[Review] Mellydia Skin Care Cerah dalam 14 Hari

Juni 16, 2020 14
Halo Beauty apakabarnya, alhamdulillah akhirnya aku punya kesempatan buat ngeblog setelah lagi, susah sekali ngelawan males buat nulis, btw aku mau kasih rekomendasi racun skin care lokal yang menurut aku lumayan bisa menerahkan kulit dalam 7 hari, selain dapat mencerahkan, skin care ini terbuti bisa mengurangi breakout di wajah aku.

Skin care lokal ini namanya Mellydia, sesuai judul yang udah aku tulis diatas, Mellydia ini di produksi di Sidoarjo - Jawa Timur dan sudah memiliki BPOM loh, selain sudah ber- BPOM mellydia juga sudah memiliki sertifikat Halal MUI, jadi gak perlu di ragukan lagi dong.

Disini aku punya 5 rangkaian Skin Care dari Mellydia, dan udah pernah aku story di Instagram juga cara pemakaian dan urutannya, kali ini aku mau review dari 5 produk ini gimana, dan yang paling jadi favorit aku yang mana pula, yuk cusss langsung aja kita bahas



  • Mellydia  Facial Foam

Harga: IDR 65.000
Isi: 100 ml
BPOM: NA18131205760

Jadi facial foam dari mellydia ini tuh kemasannya baru, sudah bukan berwarna putih lagi, tapi dengan kemasan baru yang didesign lebih kekinian, dan setiap kemasannya sudah ada hologram pada setiap kemasan, selain itu facial foam-nya juga masih di segel dengan foil jadi harus dibuka terlebih dahulu.

Untuk tekstur berbentuk gel dan lembut, dan mengandung ekstrak bengkoang dan juga vitamin E yang dapat membersihkan kotoran dan juga mencerahkan wajah, selain itu facial foam-nya apat pula mengangkat sisa makeup di wajah.

Facial foam dari Mellydia ini aku suka, karena memang bener-bener mengakat semua kotoran di wajah, termasuk sisa makup yang menempel di wajah, jadi wajah tampak lebih segar dan juga putih.

  • Mellydia Beauty Water

Harga: IDR 65.000
Isi: 60 ml
BPOM: NA18151200262

Mellydia Beauty Water ini mengandung vitamin C, collagen, aloe vera, dan juga bengkoang, bentuknya spray jadi gampang banget untuk digunakan, tinggal semprotkan di wajah dengan jarak +- 10 cm, beauty spray dari Mellydia ini berguna untuk menyegarkan kulit wajah, dan kandungan moisturizer-nya juga dapat membantu kekeringan pada kulit wajah.

Nah karena kulit wajah aku ini cenderung kering jadi, Beauty Spray dari Mellydia ini lumayan sangat membantu mengurangi kekeringan di wajah, dan aku biasanya pakai 2x pagi dan malam biar lebih maksimal.

  • Mellydia Whitening Serum

Harga: IDR 65.000
Isi: 10 ml
BPOM: NA18141900315

Mellydia Whitening Serum berbentuk pipet kecil, jadi mudah sekali di aplikasikan di wajah, terdapat kandungan Vitamin C dan Licorice sebagai antioksidan dan dapat membantu mencerahkan kulit wajah. 

Cara pakainya sangat murah, ambil dengan pipet dan oleskan pada aera wajah secara tipis dan merata, digunakan setelah menggunakan Facial wash dan juga Beauty spray, aku juga menggukan serum ini 2x, untuk pagi dan juga malam.

  • Mellydia Day Cream & Night Cream

Harga: IDR 100.000
Isi: 15 gr
BPOM: NA18160102090


Mellydia Day Cream mengandung vitamin E, Alpha Arbutin, Aloe vera, Licorice. Day Cream Mellydia membantu melindungi wajah dari paparan sinar matahari, dan juga dapat mencerahkan serta menyamarkan noda hitam di wajah.

Cara penggunaanya, setelah menggunakan pembersih wajah, Beauty Water,  dan serum, tunggu hingga serum meresap, lalu olehskan day cream pada pagi hari atau saat sebelum melakukan aktifitas di luar rumah.



Harga: IDR 100.000
Isi: 15 gr
BPOM: NA18160102090

Mellydia Night Cream mengandung vitamin E, Alpha arbutin, Aloe Vera, Licorice. Memberikan nutrisi pada kulit, dan juga dapat menyamarkan noda hitam di wajah. Teksturenya sama dengan day cream, ringan dan tidak perlu di oleskan terlalu banyak.

Cara penggunaanya sama dengan Day Cream, digunakan saat wajah sudah benar-benar bersih, dan digunakan sebelum tidur. 

  • PEMBELIAN
Harga Satu Set : IDR 335.000
Online Store: Shopee, Lazada, Tokopedia, Bukalapak,

  • REVIEW

Jadi aku mau mengulas pemakian Mellydia selama 14 hari kemarin sebelum aku menulis blog ini, dari 5 produk ini yang paling aku suka adalah Facial Wash karena aku ini orangnya kadang kurang bersih buat ngebersihin makeup di wajah, Mellydia ini cukup membantu membersihkan sisa kotoran makeup di wajah aku, dan membuat wajah aku tampak lebih bersih dan segar, dan menurut aku untuk 5 produk skin carenya menurut aku cukup murah untuk kantong aku hehehe, dan semua produknya bisa dipake selama sebulan, tergantung juga sih seberapa banyak kalian ngambilnya hehehe, kalau aku sih sebulan, dan setelah pakai Mellydia Skin care Breakout diwajah aku lumayan berkurang dan gak sebanyak sebelum aku menggunakan, buat yang punya masalah kulit seperti aku ini tuh cocok dan rekomended banget. untuk foto before-after aku selipin ya biar terlihat jelas. Sekian Review dari aku, semoga bermanfaat buat yang lagi cari skin care lokal murah yang sudah ber-BPOM.