[Review] Cantik dengan Pratista Skin Care

Sekarang tuh banyak banget Skin Care lokal yang bener-bener bagus banget dan gak kalah sama Skin Care lain yang udah terkenal dan merajalela di dunia per-beautyan. Nah kali ini aku berkesempatan buat review produk dari Pratista Skin Care yang di management oleh @BeautyInfluencerSby


Nah Pratrista ini produk lokal loh beauty, dan terntunya aman banget buat kulit karena pratista sendiri juga di rancang oleh dokter kulit loh, dan Pratista juga punya klinik kecantikan serta sudah memiliki sertifikat BPOM, so gak perlu kawatir atau meragukan produk pratista ya beauty.


Kali ini tuh aku mau review pemakian aku menggunakan Pratista, aku dapet rangkaian Skin Care Pratista yang Normal tapi juga memberikan efek brighthening, karena kondisi kulit aku gak muluk-muluk alias banyak normalnya, aku gak dry ataupun oily jadi aku memilih yang normal, namun ada kendala adalah muka akan kadang kusam dan juga warna kulit gak merata, jadi ada brightening yang membantu menyamarkan warna kulit aku yang gak merata dan kusam

Kesan pertama adalah dengan kemasan Box yang cantik dan menggoda, dari seklian box yang aku dapet, aku paling suka dan terkesan dengan warna boxnya yang cantik, dan didalamnya aku dapat 5 rangkaian Skin Care yang bisa aku pakai sehari-hari. Yuk mari kita bahasa satu-satu 5 rangkaian Pratista




Brightening Facial Wash


Diperkaya dengan AHA yang berfungsi dapat merotokan kotoran dan membersihkan wajah, serta mencerahkan wajah

Untuk teksturnya tidak terlalu kental namun agak cair berwarna bening, dan untuk aromanya, nah nih yang paling aku suka adalah bahas aroma, aromanya kalau dibilang gak beraroma kayaknya gak mungkin, cuman emang leboh soft dan hampir seperti tidak beraroma, jadi pas pemakaiannya enak banget karena wanginya gak nyengat di hidung, untuk busa emang gak terlalu banyak, namuan bisa merontokan kotoran, jadi kulit wajah lebih halus dan terlihat lebih bersih.

Centella Enrich Serum


Serum ini mengandung Centella Asiatica yang dapat mengatasi bopeng, nah buat yang wajahnya mengalami bopeng parah, wajib banget cobain produk ini

Untuk tekstur serumnya berwarna agak kuning, namun tidak kental, serum ini baik digunakan pagi dan malam sebelum tidur untuk hasil yang lebih maksimak, untuk penggunaanya tuangkan sedikit pada tangan lalu oleskan kewajah sedikit demi sedikit dan pijat secara memutas, fungsi dari serum ini adalah untuk melembabkan kulit, menghaluskan kulit, menghilangkan bopeng dan bekas jerawat.

Glyqua Moisturizing Cream


Diperkaya dengan kandungan glycerin, squalene, dan soja oil. Yang dapat membantu kulit mengurangi kulit sensitif

Untuk tiap cream Pratista punya texture yang berbeda-beda, untuk texture Glyqua ini lebih encer dari pada Cream Day atau Night, nah karena aku hamil jadi aku dapet rangkaian skin care ini, karena cream ini katanya aman untuk ibu hamil, kulit yang rentan berjerawat, sensitif, Untuk pemakaian pertama aja udah kerasa banget, kulit terasa lembab, dan juga halus.

Normal Day Cream


Pada Cream ini mengandung witch hazel extract dan tabir surya SPF 30, jadi untuk muka yang rentan keluar bintik hitam akibat matahari cream ini cocok digunakan setiap hari

Untuk texture seperti sebelumnya yang aku bahas, tiap cream punya texture yang berbeda, termasuk normal day cream yang memiliki texture lebih berat dari pada night cream, setelah memakai kulit lebih cerah, dan paling penting adalah melindungi kulit dari sinar matahari, dan juga melembabkan kulit wajah, oh ya alangkah baiknya cream ini digunakan 2-3 menit sebelum menggunakan produk prawatan wajah lainnya seperti BB cream dll, kalau aku sih mendingan gak usa kalau hanya riasan natural, karena sudah memberikan efek cerah

Whitening Night Cream


Whitening night Cream memiliki kandungan Arbutin , termasuk juga vitamin A dan vitamin C. Perlu Anda ketahui, Arbutin memiliki manfaat lebih ampuh untuk mencerahkan kulit, karena kelebihan dari Arbutin ini adalah dapat menghambat aktivitas enzim tyrosinase (enzim penyebab proses pembentukan melanin kulit) dengan lebih efektif tanpa efek samping sama sekali.

Untuk Texture lebih soft dari pada day cream, digunakan sebelum tidur, memberikan efek mencerahkan pada kulit karena memiliki banyak kandungan vitamin yang membantu menutrisi wajah

Nah beauty dari semua itu aku paling suka pakai Day Cream, karena aku gak perlu repot-repot pakai BB cream atau sejenisnya kalau hanya keluar rumah, dan karena ada SPF30 yang bisa membantu aku mengurangi bercak hitam karena terik matahari, dan yang paling aku suka dari semua produk ini adalah, karena aroma yang tidak menyengat, aku sangat suka dengan semua produk skin care atau kosmetik yang tidak memberikan efek bau yang menyengat, kalau ada efek bau yang menyengat membuat diriku tidak nyaman.

Sekian dulu review dari aku, semoga berguna buat kalian yang emang lagi nyari skin care yang aman, dan juga nyaman di pakai


Cheers,

Posting Komentar

5 Komentar

  1. Wah jadi pengen nyobain Skin care dari pratista. Sekarang produk lokal emang banyak yang bagus-bagus ya kak

    BalasHapus
  2. Gila ih produk2 lokal makin hari makin menjamur.

    BalasHapus
  3. Yang aku sayangkan isi krimnya dikit. Palingan cuma tahan seminggu deh di aku. Coba aja ada ukuran yang lebih gede ya :/

    BalasHapus
  4. Wah sama nih aku juga pake ini yang favorit serum centellanya aku suka banget

    BalasHapus
  5. Aku naksir sama serumnya cos ada beberapa bekas jerawatku yang agak susah buat dihilangkan. Bte nice sharing ya beb

    BalasHapus